Beranda News

Vaksinasi Gratis, Telkomsel Dukung Brigade Kavaleri dan Pemkot Tangsel

Vaksinasi Gratis, Telkomsel Dukung Brigade Kavaleri dan Pemkot Tangsel

TANGERANG, Pelitabanten.com – Telkomsel turut mendukung langkah pemerintah dalam menghadirkan pos pelayanan vaksinasi COVID-19 gratis #YangKitaBisa, berupa vaksin AstraZeneca, Sinovac dan Moderna bagi masyarakat di wilayah Tangerang Selatan.

Program ini berlangsung di sentra vaksinasi COVID-19 Brigade Kavaleri Tangerang Selatan dengan menyasar 4.025 orang dapat divaksin dalam 1 hari.

General Manager Consumer Sales Region Western Jabotabek Telkomsel Riki A. Setiawan mengatakan, hingga saat ini vaksinasi adalah salah satu upaya yang efektif dalam menekan tingginya angka kasus COVID-19 di Indonesia.

“Sehingga hal ini mendorong Telkomsel berkomitmen mendukung program percepatan vaksinasi oleh pemerintah sebagai upaya penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia,” kata Riki dalam keterangan persnya di Tangerang Selatan, kemarin.

Menurut dia, dukungan yang diberikan Telkomsel dalam kegiatan tersebut yaitu melakukan optimalisasi jaringan dan penyediaan konektivitas melalui produk Telkomsel ORBIT Pro, serta memberikan kepada 1000 pertama pelajar dan guru yang telah divaksin kuota gratis 11 GB Merdeka Belajar Jarak Jauh (MBJJ).

“Harapannya melalui kegiatan vaksin ini Telkomsel Regional Western Jabotabek bisa memberikan nilai tambah sebagi bentuk apresiasi kepada masyarakat dan pelanggan yang antusias untuk mendukung program pemerintah ini,” ujar Riki.

Telkomsel telah berupaya mengambil peran terdepan berdampingan dengan bersama seluruh elemen masyarakat khususnya di Tangerang Selatan agar dapat menghadapi semua tantangan yang ada, termasuk di masa pandemi.

Mulai dari penguatan kualitas dan cakupan jaringan broadband, menghadirkan produk dan layanan yang dapat mendukung aktivitas masyarakat dalam beradaptasi dengan kebiasaan baru, menyalurkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak dan para tenaga kesehatan, mendukung program pemerintah seperti penyaluran bantuan kuota internet untuk para pelajar dan pengajar, hingga saat ini menghadirkan campaign #YangKitaBisa untuk dapat saling menguatkan dalam menjalani aktivitas keseharian di era kenormalan baru ini.

Dengan adanya aksi kolaboratif itu, pihaknya  berharap dapat mempercepat terbentuknya herd immunity secara nasional dan secara khusus di wilayah Tangerang Selatan yang akan berdampak positif pada pemulihan Indonesia.

“Seluruh sektor kehidupan masyarakat diharapkan akan dapat kembali bergerak optimal dan mampu buka peluang baru dengan memaksimalkan upaya #YangKitaBisa dalam mewujudkan Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh.  Telkomsel akan terus berperan aktif membantu Indonesia menghadapi berbagai kondisi yang menantang melalui dukungan pemanfaatan teknologi terdepan,” ungkap