Beranda News

Bantu Pemudik 24 Jam, PKS Banten Siagakan Mobil Ambulans di Posko Mudik Lebaran 2022

DPW PKS Banten Siagakan Mobil Ambulans di Posko Mudik Lebaran 2022. (Dok Ist)

SERANG.Pelitabanten.com – Tak hanya memberikan 10 pelayanan gratis bagi pemudik yang singgah di Posko Mudik Dr. Salim, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Banten juga menyiagakan tiga armada ambulans di posko yang diresmikan pada Kamis, 28 April 2022 lalu.

Kordinator Lapangan Posko Mudik Dr. Salim DPW PKS Banten, Suswanto mengatakan, mobil ambulans PKS ini disiagakan selama 24 jam untuk memberikan pertolongan baik kepada korban kecelakaan saat arus mudik Lebaran 2022, maupun bantuan lain untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Kami siap memberikan pelayanan kepada masyarakat selama 24 jam, ” kata Suswanto saat ditemui di Posko Mudik Dr. Salim DPW PKS Banten di Mekarsari, Pulomerak, Kota Cilegon, Banten, Sabtu (30/04/2022) pagi.

Menurutnya, ritme peningkatan pemudik yang singgah di Posko Mudik Dr. Salim terjadi saat jelang maghrib hingga pagi jelang siang.

“Kebanyakan yang mampir itu pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua, ” ujarnya.

Suswanto memprediksi, arus mudik di tahun ini mengalami peningkatan, karena selama dua tahun, pemerintah melarang mudik bagi masyarakat di masa pandemi covid-19 yang sedang meningkat.

“Semoga arus mudik tahun ini berjalan tertib lancar, dan kita semua harus tetap menjaga protokol kesehatan,” imbuhnya.(cip)