Beranda Pendidikan

Lomba Tahfiz Al-Qur’an Semarakkan Milad Ponpes Manahijussadat

Lomba Tahfiz Al-Qur’an Semarakkan Milad Ponpes Manahijussadat
Peserta Musabaqah Hifzul Qur’an saat menunjukkan kemahirannya menghafal Al-Qur'an, Minggu (17/9/2017)

LEBAK, Pelitabanten.com – Bertempat di Masjid At-Ta’awun Pondok Pesantren Manahijussadat yang berlokasi di kampung Serdang kecamatan Cibadak, kabupaten Lebak-Banten, Musabaqah Hifzul Qur’an atau Lomba Menghapal Al-Qur’an diselenggarakan dalam rangka perayaan Milad Pondok Pesantren Manahijussadat ke-20 tahun.

Diikuti oleh 37 peserta dari ponpes se- provinsi Banten untuk tingkat / MTs tingkat SMA/ MA. Kegiatan tersebut menjadi dalam upaya menjaga dan memelihara kitab suci umat Islam. Sebagaimana firman Allah dalam surat Al-Hijr ayat 9 yang artinya berbunyi, “Sesungguhnya Kamilah yang menurunkan Al-Qur’an dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya.” (Al-Hijr: 9)

Antusiasme peserta dalam perlombaan tersebut mendapat apresiasi dari Pimpinan Pondok Pesantren Manahijussadat, Drs. . yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para peserta.

“Saya sangat senang dengan partisipasi peserta lomba Tahfizul Qur’an dengan banyaknya jumlah peserta yang mendaftar. Hal ini membuktikan bahwa Al-Qur’an akan selalu terpelihara lafadz dan maknanya malelui para penghafalnya. Sampaikan salam hormat saya kepada para Kiai dan Kepala kalian,” ujar Kiai Sulaiman, Minggu (17/9/2017).

Baca Juga:  Ada Apa dengan Pesantren Modern Al Bayyinah Cisoka Tangerang

Berikut para juara Lomba Tahfiz Al-Qur’an untuk tingkat SMP/ MTs Juara Kesatu berhasil diraih oleh Shifa Fauziah dari SMP Al Qudwah Lebak, Juara Kedua diraih oleh Fauziah Atsabithah dari Ponpes Fajrul Karim, , Serang dan Juara Ketiga diraih oleh Shofi Nurhayati dari Ponpes Fajrul Karim, Anyer, Serang.

untuk tingkat SMA/ MA Juara Kesatu berhasil diraih oleh Ali Kusnadi dari Ponpes Nurul Abror, Pamarayan, Serang. Juara Kedua diraih oleh Agil Rafiq Ponpes Alquds, Lebak dan Juara Ketiga diraih Salman Yasin dari Ponpes Nurul Abror Pamarayan, Serang.

Al-Qur’an adalah kitab suci yang dipelihara dari sisi Allah SWT, dihapal dalam dada dan ditulis dengan seksama. Sebagaimana yang disampaikan Ketua Milad Pondok Pesantren Manahijussadat yang ke-20, Ustadz .

“Terpeliharanya Al-Qur’an dari sisi Allah SWT salah satu bukti nyatanya adalah banyaknya umat muslim yang menghafal Al-Qur’an yang dilantunkan dengan baik dan merdu, itulah salah satu adanya mukjizat Al-Qur’an,” tandasnya.

Baca Juga:  Rayakan Milad ke-20, Ponpes Manahijussadat Gelar Lomba Marawis se-Banten