Beranda News

Satpol PP Kota Tangerang Relokasi Pasar Lembang Ciledug

Satpol PP Kota Tangerang Relokasi Pasar Lembang Ciledung
Satpol PP Kota Tangerang mengamankan relokasi pedagang pasar lembang Ciledug. Rabu (4/10/2017)

, Pelitabanten.com – Satuan Pamong Praja () Kota Tangerang mengamankan pedagang pasar lembang Ciledug, Kota Tangerang, Rabu (4/10/).

Kabid Penertiban Umum Gufron Falfeli menjelaskan, bahwa sebanyak 50 personil dikerahkan untuk mengamankan relokasi pedagang.

“Kita disini untuk membantu mengamankan relokasi pedagang pasar lembang ke tempat yang baru,” ujarnya.

Menurut Ghufron, tidak hanya Satpol PP, pihak kepolisian dari ikut dilibatkan dalam relokasi ratusan pedagang tersebut.

Kapolsek Ciledug Kompol Sutrisno menuturkan, terkait dengan relokasi pedagang tidak mengalami masalah hanya beberapa pedagang keliru terkait dengan isu-isu yang muncul.

“Saya berserta dengan instansi yang terkait duduk bersama pedagang berunding menyelesaikan permasalahan yang ada,” tuturnya

Sementara, Sarto selaku Komunitas Pedagang Pasar Lembang mengungkapkan, walaupun dalam rapat tersebut sedikit alot tetapi berjalan . Beberapa pedagang menyampaikan keluh kesah mereka dan siap untuk pindah.

Baca Juga:  BPBD Badminton Cup, Pesan Sachrudin: Terus Jaga Kekompakan

“Kita siap pindah, ada sekitar 300 pedagang yang baru mendaftar untuk pindah ke pasar yang baru,” katanya.

Senada disampaikan TB. Imanudin Manager Operasional Pasar Barokah. mengatakan, pihaknya sudah mengadakan audiensi dengan para pedagang bahwa terjadi miss antara dua belah pihak.

“Disitu ada 120 pedagang yang belum terdaftar untuk relokasi, maka dari itu saya bedakan karena secara administrasi pedagang yang bernamakan bungol itu tidak ada dalam administrasi kepengurusan yang lama,” ucapnya.

Menurut informasi harga sewa lapak pedagang dengan ukuran 2×1.5 meter sebesar 3 juta rupiah dan 2×2 meter sebesar 4 juta rupiah dalam kontrak 2 tahun, sementara untuk iuran perbulan pedagang dikenakan 300 ribu rupiah perlapak.

Imanudin melanjutkan sebanyak 320 pedagang sudah mendaftar dan 620 lapak pedagang di Pasar Barokah sudah selesai.

“850 lapak pedagang sudah disiapkan Pasar Barokah yang akan menjadi relokasi pedagang pasar lembang, 620 lapak sudah jadi sisanya masih dalam proses pembangunan,” katanya.

Baca Juga:  Tegas! Satpol PP Kota Tangerang Segel Taman Jajan Pasar Lama Tak Berizin