Beranda News

Polisi Sidak Pasar Anyar, Penimbun Akan Ditindak Tegas

Polisi Sidak Pasar Anyar, Penimbun Akan Ditindak Tegas
Kapolres Metro Tangerang Kota bersama Dandim 0506/Tangerang dan Didampingi Direktur Utama PD Pasar Kota Tangerang dan Camat Tangerang melakukan sidak ke Pasar Anyar Kota Tangerang. Sabtu (23/12/2017)

TANGERANG, Pelitabanten.com – Untuk mengantisipasi kenaikan harga dan kelangkaan pasokan komoditi pada Perayaan Hari Natal dan 2018, bersama Dandim 0506/Tangerang menyidak langsung .

Didampingi Direktur Utama dan Camat Tangerang, para rombongan pejabat ini melakukan observasi dengan melakukan kroscek harga kebutuhan pokok terhadap para pedagang , telur, hingga cabai di Pasar Anyar, Sabtu (23/12/2017).

Setelah melakukan observasi dan mengetahui hasilnya. Dirut PD Pasar Kota Tangerang, Titin mengatakan, harga kebutuhan pokok masih stabil walaupun mengalami kenaikan.

“Kenaikannya tidak terlalu signifikan, masih dibilang stabil. Karena kita lihat tadi harga telur 26 ribu hingga 27 ribu, cabai 38 ribu sampai 40 ribu. Cabai yang mahal sekali yaitu cabai merah 45 ribu sampai 50 ribu sekarang malah turun tadi pas kita tanyain,” ujarnya.

Baca Juga:  Pedagang Pasar Kutabumi Akan Demo PLN UP3 Teluknaga, Mobil Water Cannon Disiagakan Polres Metro Tangerang Kota
Polisi Sidak Pasar Anyar, Penimbun Akan Ditindak Tegas
Kapolres Metro Tangerang Kota bersama Dandim 0506/Tangerang dan Didampingi Direktur Utama PD Pasar Kota Tangerang dan Camat Tangerang melakukan sidak ke Pasar Anyar Kota Tangerang. Sabtu (23/12/2017)

Ketika ditanya mengenai alasan harga telur mengalami kenaikan, Titin menjawab karena jumlah permintaan pembeli terhadap telur meningkat. Dan ia pun menyatakan, stok komoditi pada perayaan Natal dan tetap tersedia.

“Jadi Alhamdulillah stoknya juga , kalau harga telur naik karena permintaannya banyak, tapi tetap stok ada. Kalau yang lain daging sapi, ayam, stabil, tidak ada kenaikan sama sekali,” ungkapnya.

Menurut Titin, untuk mencegah penimbunan terhadap komoditi sehingga menjadi salah satu alasan kenaikan harga, pihaknya telah berkoordinasi dengan seluruh instansi terkait.

“Kalau mencegah penimbunan kita bersama-sama dengan instansi terkait selalu memonitor, jika terdapat laporan demikian kita pun langsung mengejar ke lokasi,” tuturnya.

Menanggapi hal serupa, Kapolres Metro Tangerang Kota, KombesPol Harry Kurniawan menyatakan, bahwa selama ini terkait penimbunan komoditi di Kota Tangerang belum ditemukan, dan pihaknya pun akan menindak jika terdapat kasus ini.

Baca Juga:  Peduli Budaya Literasi, Polisi Distribusi Buku Bacaan di Karawaci Tangerang

“Penimbunan belum dapat ditemukan. Prinsipnya kita terus membackup sampai dengan perayaan Tahun Baru selesai. Intinya pasar ini (Anyar) harga dan stok stabil. Dan kita akan mutar lagi setelah ini ke pasar-pasar lainnya,” katanya. (Ilham)