Beranda News

Bukber, Silaturahmi Kapolres Bersama Pimpinan Organisasi Mahasiswa Tangerang

Bukber, Silaturahmi Kapolres Bersama Pimpinan Organisasi Mahasiswa Tangerang
Silaturahmi Kapolres Metro Tangerang Kota dengan Mahasiswa. Foto Ajis/Iwan Pelitabanten.com

, Pelitabanten.com — Dalam meningkatkan kedekatan terhadap semua elemen masyarakat di bulan Suci, Metro Kombes Pol Abdul Karim menggelar silaturahmi dan buka bersama dengan pimpinan Organisasi Mahasiswa di Kota Tangerang, di Aula Mapolres. Minggu (19/5/2019).

Dalam sambutannya Kapolres mengucapkan syukur atas Anugerah Allah SWT sehingga hari ini dalam moment bulan Suci Ramadhan ini bisa bersilaturahmi dan mengadakan buka puasa bersama, baik dari unsur kepolisian TNI dan rekan-rekan mahasiswa di Mapolres.

Kapolres Metro Tangerang Kota
Polisi dan Mahasiswa Kota Tangerang Jaga Kondusifitas Wilayah. Foto Ajis/Iwan Pelitabanten.com

“Ini adalah moment yang baik, yang mana telah diketahui bersama akhir-akhir ini memang banyak dinamika perpolitikan di negara ini cukup mengganggu stabilitas keamanan dan cukup menguras tenaga. Bulan Ramadhan ini moment yang pas untuk menjalin dan memperbaiki itu semua,” ujarnya.

Kapolres juga berharap selaku penjaga keamanan dan ketertiban di Kota Tangerang. Ia meminta mahasiswa dapat bekerja sama dengan Polri dan TNI serta aparatur negara yang ada di Kota Tangerang ini untuk menjaga kondusifitas wilayah.

Baca Juga:  Perkuat Kebersamaan, Pemkot Tangsel Gelar Halalbihalal Idulfitri 1444 H

“Mari bersama-sama jaga stabilitas Kota Tangerang ini agar tetap kondusif. Jangan sampai kita terpancing isu-isu dan pengaruh dari luar yang mencoba mengganggu stabilitas keamanan yang ada di Kota Tangerang yang kita banggakan ini,” Lanjutnya.

Selain itu, Kapolres juga bahwa mulai dari awal berjalannya kegiatan politik di Kota Tangerang sampai penghitungan tingkat Provinsi bahkan Nasional secara umum keamanan di wilayah terjaga dengan baik dan stabil.

“Menjaga tidaklah mudah, tanpa dukungan seluruh elemen masyarakat mulai dari , tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan rekan-rekan mahasiswa. Semua sudah memiliki peran andil dalam menjaga keamanan di wilayah kita,” Kombes Abdul Karim.

Tapi, menurutnya, kegiatan ini tidaklah berhenti sampai di sini lantaran masih banyak lagi persoalan-persoalan yang muncul seperti dengan adanya “” dan lain sebagainya yang mencoba untuk mencederai demokrasi, kerukunan dan keamanan negara.

Baca Juga:  Aktivitas Proyek Tol JORR II di Soal Warga Perumahan Banjar Wijaya

Ini kota yang kita cintai bersama kita tinggal disini, makan hidup disini jangan sampai kota yang kita cintai ini ada pengaruh-pengaruh yang bisa mengganggu stabilitas keamanan. Ini adalah poin penting yang ingin saya sampaikan kepada seluruh rekan-rekan mahasiswa,” tegasnya.

Abdul meyakini dan percaya bahwa, semua memiliki agar Kota Tangerang lebih kondusif, apalagi selama bulan puasa (Ramadhan). Program-program harus dijalankan secara . Kritik yang membangun dari rekan-rekan mahasiswa tetap kami harapkan, yang terpenting bagaimana kita menyampaikan secara elegant dan beretika.

“Sekali lagi saya ucapkan terimakasih atas kehadirannya semoga forum ini lebih mempererat tali silaturahmi. Kedepan kita masih punya program yang harus dikembangkan secara sinergi dengan mahasiswa,TNI dan Polri dalam membangun Kota Tangerang lebih baik dan lebih bermartabat,” tutupnya.

Dari pantauan tim Pelitabaten.com di Mapolres, acara ini juga dihadiri Kasdim Mayor Inf. Yapto Mewakili Dandim 0506/TGR, Para Pejabat Utama Polres Metro Tangerang Kota dan Para Pimpinan Organisasi Mahasiswa serta Pengurus Organisasi Mahasiswa se-kota Tangerang. (Ajis Shodik/Iwan K. Halawa)

Baca Juga:  Silaturahmi ke Ponpes Al-Faizun, PKS Diminta Istiqomah Perjuangkan Rakyat