Beranda News

Antisipasi Tawuran, Kapolsek Tangerang Ayomi Ratusan Pelajar

Antisipasi Tawuran, Kapolsek Tangerang Ayomi Ratusan Pelajar
Antisipasi Tawuran, Kapolsek Tangerang Ayomi Ratusan Pelajar. Foto Huda R Alfian Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com — Kepolisian Sektor (Polsek) Kota Tangerang, mengayomi ratusan pelajar yang mengatasnamakan STM Veteran 7680 guna mengantisipasi terjadinya tawuran antar pelajar lain. Selasa, (20/8/2019) petang.

Ratusan pelajar yang hendak melakukan aksi renungan tabur bunga di Jalan Perintis Kemerdekaan, Cikokol, Kota Tangerang. Diketahui, untuk mengenang Almarhum rekan pelajar mereka yang wafat di area Tugu Jam Gede Jasa 3 Tahun yang lalu.

Kapolsek Benteng Kota Tangerang, Kompol Puji Hardi mengatakan, bahwa solidaritas pelajar ini memang bagus, namun hal tersebut tidak boleh dilakukan di tempat ramai, karena dapat mengganggu aktivitas lalu lintas pengguna jalan.

Antisipasi Tawuran, Kapolsek Tangerang Ayomi Ratusan Pelajar
Tabur Bunga Yang Dilakukan Para Pelajar di Kota Tangerang. Foto Huda R Alfian Pelitabanten.com

“Kalau di Jalan Raya seperti ini kan, kegiatan seperti itu dapat mengganggu ketentraman dan kenyamanan orang banyak, maka dibubarkan agar segera pulang kerumahnya masing-masing,” jelas Kapolsek saat di wawancarai oleh Pelitabanten.com di lokasi kejadian.

Puji pun menghimbau, terkait kegiatan pelajar yang hendak melakukan renungan do’a serta tabur bunga bersama, silahkan dilakukan di rumah bukan di Jalan Raya.

“Kalau dilakukan di rumah kan tidak masalah, semoga do’a-do’a mereka dijabah sesuai dengan niatnya mereka,” tukasnya.

Video : Antisipasi Tawuran, Kapolsek Tangerang Ayomi Ratusan Pelajar.