Beranda News

Dampak Covid 19, Polri dan TNI Salurkan 700 Paket Sembako Pada Buruh dan Masyarakat

Dampak Covid 19, Polri dan TNI Salurkan 700 Paket Sembako Pada Buruh dan Masyarakat
Polri dan TNI Salurkan Paket Sembako ke Masyarakat, Pelitabanten.com (Dok ist)

KABUPATEN TANGERANG, Pelitabanten.com –  Polri bersama TNI salurkan bantuan untuk buruh dan masyarakat dampak Covid 19 dengan kepedulian pada buruh yang dirumahkan maupun masyarakat, akibat ,” Dimana pemberian 700 paket disalurkan kepada Buruh dan masyarakat di RT 02 Rw 02 Desa Kadu Jaya Curug Kabupaten Tangerang. Jumat (8/5/2020).

Dalam kegiatan Bhakti Sosial melalui Peduli Covid 19 dihadiri Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana, Kapolres AKBP Iman Setiawan, Danyonif Mekanis 203 Letkol Inf Bangun Siregar, Bupati Tangerang diwakili Camat Curug Supriyadi, Kapolsek Curug Kompol Endang Sukmawijaya, / Curug Kapten Inf Dwi Saputro, Kadu Jaya Hj Nena Analia bersama H M Sobri, Binamas, Bahabinkamtibmas, Perwakilan Organisasi Serikat Buruh dan Pekerja, Ketua MUI Kec Curug H Embang, se Desa Kadu Jaya.

Dampak Covid 19, Polri dan TNI Salurkan 700 Paket Sembako Pada Buruh dan Masyarakat
Polri Berikan Sembako pada Masyarakat, Pelitabanten.com (dok ist)

Pada saat sambutan Kapolda Metro Jaya mengatakan bahwa kegiatan Peduli Covid 19 atas keprihatinan pada warga masyarakat maupun buruh berdampak Covid 19.

Baca Juga:  Jamin Keamanan Pengunjung, Disini Lokasi Parkir Resmi Festival Cisadane 2023

” Dimana bantuan semua atas keprihatinan dari Polri bersama TNI untuk berperan meringankan beban di masa Pandemi Covid 19 dan Bulan Ramadhan ini, diharapkan bisa dimanfaatkan memenuhi kebutuhan sehari hari,” Kata Nana Sudjana.

Sementara dalam kesempatannya menjelaskan untuk bantuan yang bersumber dari para donatur untuk disalurkan

” Berjumlah 700 yang diberikan pada buruh dan masyarakat berdampak Covid 19, dimana ini semua atas keperdulian dari Polri dan TNI dapat membantu memenuhi kebutuhan di masa Pandemi Covid 19 dan Ramadhan,” ungkap Iman Setiawan.

Hal ini pun dikatakan Kapolsek Curug dengan bantuan yang disalurkan menurutnya semua murni untuk membantu perekonomian bagi buruh yang dirumahkan dan masyarakat dampak covid 19.

” Dimana keprihatinan ini menjadi wujud nyata Polri – TNI untuk melakukan aksi sosial dengan menyalurkan bantuan sembako untuk buruh dan masyarakat yang berada di sekitar wilayah Kadu Jaya,” ucap Endang Sukmawijaya pada awak media.

Baca Juga:  Gagalkan Peredaran Narkoba Jaringan Sumatera Jawa , Polres Tangsel Amankan Ganja 140,4 Kilo dan Tiga Tersangka

Sementara salah satu masyarakat berdampak Covid 19 Refan menguta rakan kami sangat berterima kasih atas pemberian sembako ini.

” Semoga bisa memenuhi kehidupan saat ini, apalagi sekarang saya di rumahkan dari tempat kerja saya,” papar Karyawan PT Kadu Manis Utama itu.