TANGERANG, Pelitabanten.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota menggelar acara Buka Puasa Bersama dan memeberikan santunan kepada 55 anak yatim Yayasan Al Mukhlisin Gembor Kecamatan Priuk, Rabu (06/06/2018).
Acara yang diadakan di Mako Polsek Jatiuwung dihadiri oleh Kapolsek Jatiuwung Kompol Eliantoro Jalmaf, S.IK, M.IK, Wakapolsek Jatiuwung AKP Gunawan beserta jajaran, juga dihadiri Pengurus Ranting Bhayangkari, Tokoh Agama dan sejumlah Tokoh Masyarakat.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Quran, oleh Aiptu Suryadi dan Tausiyah oleh Ustadz Dedi Sanjaya.
“Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan berkat, bulan rahmat, bulan pengampunan serta punya banyak kelebihan. Bagi kita yang bertujuan menyuburkan rasa tanggungjawab dan rasa ingin meningkatkan nilai ibadah,” ujar Kompol Eliantoro Jalmaf, Rabu (6/6/2010).
Kapolsek juga menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada Tokoh Agama dan Tomas Masyarakat berserta jajarannya yang telah hadir dalam giat buka bersama memberi santunan kepada Yatim Piatu.
“Terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan ini, hingga berjalan aman, tertib dan damai. Semoga apa yang dikerjakan pada bulan suci ini menjadi amal baik dan tabungan di akhirat nanti,” tambah Kapolsek.
Dikatakan bahwa kegiatan seperti ini dalam rangka mendekatkan diri antara polisi dan masyarakat, tidak hanya memberi bantuan namun sekaligus membuka hati untuk selalu menanamkan nilai-nilai kemanusiaan yang harus selalu dijaga.
“Dengan adanya acara giat buka puasa bersama dan silaturahmi ini semoga dapat mempererat tali persaudaraan dan mengajarkan warga untuk menghargai perbedaan untuk mengurangi adanya tawuran antar warga. Mari kita bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang kota,” harap Kompol Eliantoro jalmaf SIK,MIK.
Acara ditutup dengan buka puasa bersama dan dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah. (ajis)