Beranda News

Dedy Fitriadi Sumbangkan Pakaian Baru Untuk Lebak Banten

Dedy Fitriadi Sumbangkan Pakaian Baru Untuk Lebak Banten
Sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Tangerang, Dedy Fitriadi (kanan) saat menyumbangkan pakaian baru melalui DPD Partai Demokrat Prov Banten. Rabu (8/1/2020), Pelitabanten.com

Kabupaten , – Sekretaris DPC , kirimkan bantuan pakaian baru kepada terdampak bencana di Lebak, Banten.

Sekretaris DPC Partai Demokrat, Dedy Fitriadi , yang juga selaku Anggota Komisi 2 DPRD Kota Tangerang, disenggang waktu kerjanya, menyempatkan diri untuk memberikan pakaian berupa kaos baru, untuk disalurkan kepada korban banjir dan longsor di , Banten. Rabu (08/01/2020).

“Alhamdulillah, masih dapat menyempatkan waktu untuk mengunjungi wilayah Lebak, sekaligus menyumbangkan pakaian, yang disalurkan melalui DPD Partai Demokrat ,” jelasnya.

Meskipun sedang menjalani jadwal padatnya sebagai anggota DPRD, dirinya sendiri tetap berupaya menyempatkan waktu luangnya untuk membantu para korban bencana yang sebelumnya juga sempat membantu para korban banjir disetiap wilayah di Kota Tangerang.

“Ya, alhamdulillah Wilayah yang di Kota Tangerang sudah berangsur membaik, namun untuk warga Lebak Banten yang saat ini masih ada di tempat pengungsian, semoga dalam keadaan baik dan sehat,” harapnya.

Foto sumbangan pakaian baru, Pelitabanten.com

“Saat ini Pemerintah juga sedang berupaya untuk memulihkan kembali wilayah, dan membangun kembali yang rusak akibat bencana,” tukasnya.

Dilain sisi, Nurul selaku Executive DPD Partai Demokrat Provinsi Banten, sangat berterimakasih kepada Dedy Fitriadi yang sudah berkenaan datang ke Banten dari Kota Tangerang, dalam menyumbangkan bantuannya untuk korban bencana.

“Alhamdulillah, terimakasih banyak Pak Dedy Fitriadi sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Tangerang, yang sudah menyumbangkan kaos baru untuk korban di Kabupaten Lebak, semoga rezekinya dimudahkan oleh Allah Subhanawatta’alla,” terang Nurul mengatakan.