Beranda News

Gas Terus! Capaian Vaksinasi Wilayah Aglomerasi, Kota Tangerang Tertinggi

Gas Terus ! Capaian Vaksinasi Wilayah Aglomerasi, Kota Tangerang Tertinggi
Saat Meresmikan Asrama Polisi Pasar Baru , Kamis (14/10) Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran Sebut Kota Tangerang Tertinggi Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Penyangga atau Aglomerasi. Foto Ahmad Syihabudin Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com – Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M Fadil Imran menyebutkan bahwa Kota Tangerang merupakan wilayah tertinggi capaian vaksinasi Covid-19 ( Virus Disease 2019) untuk kawasan wilayah aglomerasi atau penyangga ibu kota negara.

Sebab wilayah Aglomerasi sendiri merupakan kota atau kabupaten yang bersinggungan langsung dengan ibukota DKI Jakarta dalam hal penyebaran Covid-19.

Fadil menjelaskan, capaian dosis pertama vaksinasi Covid-19 untuk Kota Tangerang sudah mencapai posisi lebih dari 70 persen yakni 85,97 persen.

“Kota Tangerang targetnya 1,479.301 hampir 1,5. Dosis satu sudah capai sekitar 1.2 dosis setara dengan 85,97 persen masyarakat, dan ini tertinggi di wilayah aglomerasi,” kata Fadil di Kota, Kamis (14/10/2021).

, lanjutnya, untuk capaian dosis kedua di Kota Tangerang telah mencapai 56 persen.

Yang mana hal tersebut setara dengan 1,2 juta warga Kota Tangerang yang sudah divaksinasi Covid-19 dosis lengkap.

Baca Juga:  Forkopimda Kota Tangerang di Malam Misa Natal, Kapolres Sebut Pengamanan Berjalan dengan Baik

“Kalau digas terus, tinggal 14 persen lagi, dan saya yakin bisa lebih capaiannya. 100 persen warga kota Tangerang sudah tervaksinasi,” tandas Kapolda.

Tetapi, Capaian vaksinasi Covid-19 terendah berada di Provinsi Banten. Fadil mengatakan kalau Tangerang Selatan menjadi wilayah aglomerasi dengan capaian vaksinasi terendah.

“Tangerang Selatan, dan itu aglomerasi yang rendah capaian vaksinasinya, kami akan gas terus dengan optimalkan menggunakan vaksinasi merdeka,” tuturnya.

Menurut Kapolda, capaian vaksinasi yang begitu cepat di Kota Tangerang merupakan hasil dari dan jerih payah seluruh stakeholder yang ada yakni Polri, TNI, , tokoh agama, sampai .

Sementara, usai mendampingi Kapolda meresmikan Asrama Pasar Baru yang direnovasi pasca kebakaran di bulan April lalu, , Kombes Pol Deonijiu De Fatima menjelaskan, pihaknya sampai detik ini masih terus melaksanakan vaksinasi Covid-19 dilaksanakan di seluruh Polsek jajaran dengan melibatkan seluruh unsur masyarakat.

Baca Juga:  Pria Tewas Loncat dari Lantai 6 Apartemen Modernland,  Diduga Alami Gangguan Kejiwaan

Dirinya pun merasa percaya diri pada akhir Oktober 2021, capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Tangerang bisa mencapai 100 persen untuk dosis pertama agar Pandemi dapat segera di kendalikan masyarakat dapat beraktifitas normal kembali ekonomi bangkit namun tetap menjalankan secara ketat.

“Ya, harapan kita begitu untuk dosis pertama 100 persen kemudian dosis kedua kita sampai target 75 persen di akhir Oktober ini,” kata Dia.

Sachrudin Wakil Wali Kota Tangerang sangat mengapresiasi percepatan Vaksinasi yang dilakukan jajaran kepolisian melalui Vaksinasi merdeka saat ini. Kerja sama yang baik akan menghasilkan hasil terbaik.

“Kami Pemkot Tangerang juga terus melakukan dan membuka sentra sentra Vaksinasi, kita Forkopimda mengajak masyarakat untuk terus memerangi virus ini, agar Pandemi ini segera selesai dengan terbangunnya Herd Immunity atau kekebalan kelompok,” pungkasnya.