Beranda News

HA IPB Banten dan STISIP Setia Budhi Gelar Aksi Penanaman 1000 Pohon Di Lokasi Banjir Bandang Di Lebak

HA IPB Banten dan STISIP Setia Budhi Gelar Aksi Penanaman 1000 Pohon Di Lokasi Banjir Bandang Di Lebak

LEBAK, beritajuang.com – Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Setia Budhi Rangkasbitung bersama Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Alumni (HA) Institut Pertanian Bogor (IPB) Provinsi Banten, dan para Legislator seperti Wakil DPRD II Lebak Junaedi Ibnu Jarta yang juga Ketua DPD HA IPB Provinsi Banten, Ketua Komisi I DPRD Lebak H. Enden Mahyudin, Anggota DPRD Lebak Dapil II Ijah Hodijah, dan Kepala Desa Parungsari H. Komarudin beserta 110 Mahasiswa STISIP Setia Budhi Rangkasbitung melakukan penanaman pohon 1000 pohon di lokasi penanaman di Desa Parungsari, Desa Mekarsari, Desa Ciuyah, Desa Paja, dan Desa Sukamarga Kecamatan Sajira, Minggu (16/02/2020).

Kepala Desa Parungsari Kecamatan Sajira Komarudin  menyambut dengan baik adanya penanaman 1000 pohon di wilayah Kecamatan Sajira.

“Kita ketahui, bahwa Kecamatan Sajira pada awal tahun 2020 mendapatkan musibah banjir bandang. Adanya penanaman ini solusi bagi Kita untuk menjaga bumi dan lingkungan dari dampak bencana”, ujar H. Komarudin.

H. Komarudin juga menyampaikan terima kasih kepada para mahasiswa STISIP Setia Budhi Rangkasbitung beserta para dosen, terimakasih kepada  DPD HA IPB Banten yang hadir dan ikut membantu suksesi dalam acara ini.

Harits Hijrah Wicaksana selaku Ketua STISIP Setia Budhi Rangkasbitung menjelaskan dengan adanya menanam pohon ini memberikan sebuah solusi untuk menjadikan bumi ini hijau dan Asri.

“Semoga Lebak 5 tahun kedepan menjadi daerah yang hijau dan asri. Akar tanaman dapat menopang tanah disekitar area sungai. Sehingga meminimalisir dampak longsor dan erosi tanah”, ungkap Harits Hijrah Wicaksana, Ketua STISIP Setia Budhi Rangkasbitung.

Ketua DPD HA IPB Banten Junaedi Ibnu Jarta mengapresiasi STISIP Setia Budhi Rangkasbitung menjadikan Praktek Kerja Mahasiswa (PKM) untuk memberikan manfaat kepada masyarakat.

“Ditengah-tengah musibah, mahasiswa hadir memberikan solusi dengan menanam pohon. Ini solusi terbaik agar bumi lestari dan hijau. Seperti halnya pepatah apa yang kita tanam hari itu, itu yang akan kita panen di kemudian hari”, tegas Junaedi Ibnu Jarta selaku Wakil Ketua II DPRD Lebak.

Junaedi Ibnu Jarta juga menambahkan bahwa kegiatan ini juga harus menjadi contoh di daerah lain.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk membudayakan kembali penanaman pohon, karena ini bentuk mencintai bumi dan mencegah global warming”, tegas Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Lebak ini.