JAKARTA. Pelitabanten.com – HUT Emas Korpri ke-50 diperingati antara lain dengan upacara dan ziarah di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Rabu (24/11/2021).
Upacara yang berlangsung khidmat dipimpin oleh Dirjen Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Gakkum) KLHK Rasio Ridho Sani yang juga anggota Dewan Pengurus Korpri Nasional (DPKN), tepat pukul 7.30 pagi.
Usai upacara, Ketua Umum DPKN Prof. Zudan Arif Fakrulloh didampingi para pengurus Korpri Nasional, Sekda Provinsi DKI Jakarta Marullah Matali, sebagai tuan rumah, melakukan tabur bunga antara lain ke makam alm. Baharuddin Jusuf Habibie, Presiden RI ketiga, serta makam alm. R. Basoeki Rachmat (Mantan Mendagri), dan lainnya.
Acara ziarah dan doa kepada para pahlawan yang gugur demi bangsa ini diselenggarakan oleh DPKN bersama jajaran ASN anggota Korpri DKI Jakarta.
“Upacara dan ziarah ini untuk membangkitkan kembali rasa cinta Tanah Air sekaligus menghormati jasa para pahlawan. Para ASN dari yang muda hingga senior perlu terus meneladani tindakan dan jiwa kepahlawanan dalam merawat persatuan bangsa dan menjaga agar bangsa ini tetap utuh. Inilah esensi ziarah yang kita selenggarakan hari ini,” kata Zudan kepada wartawan.
Puncak HUT Emas Korpri ke-50 akan diselenggarakan di Gedung Manggala Wanabhakti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, pada Senin (29/11/2021) mendatang.
Sebelumnya HUT Emas Korpri juga dimeriahkan oleh gelaran terbesar sepanjang sejarah, MTQ V Nasional di Kendari, Sulawesi Tenggara.
Source: Puspen Kemendagri