Beranda News

Lewat Tangcity Care, Tangcity Mall Donasikan Kebutuhan Sandang dan Pangan ke Cianjur

Lewat Tangcity Care, Tangcity Mall Donasikan Kebutuhan Sandang dan Pangan ke Cianjur
Cianjur Berduka, Tangcity Mall Kirim Bantuan Sandang dan Pangan ke Daerah Terdampak Gempa. Rabu, (23/11). Foto Pelitabanten.com (Ist)

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com – Gempa magnitudo 5,6 yang mengguncang Cianjur, Jawa Barat, pada Senin, (21/11/22), menyebabkan puluhan jiwa meninggal dunia dan ratusan korban luka-luka.

Gempa yang terjadi pukul 13.21 WIB, dirasakan juga di sejumlah wilayah seperti Jakarta, Bogor, Depok hingga Tangerang Selatan (Tangsel).

“Gempa ini juga kami rasakan di wilayah kami,” ujar Norman Eka Saputra, selaku Vice President Director, Tangcity Mall yang terletak di Jalan Jend. Sudirman, Babakan, Kota Tangerang, Banten,

Dalam rangka turut serta membantu meringankan penderitaan korban gempa Cianjur, Tangcity Mall turut serta mendonasikan bahan pokok seperti beras, minyak, mie instant, hingga baju-baju bekas layak pakai melalui Tangcity Care.

Tangcity Care merupakan badan CSR (Corporate Social Responsibility) yang cepat tanggap untuk menyerahkan donasi tersebut ke posko-posko di wilayah yang terdampak bencana.

Lewat Tangcity Care, Tangcity Mall Donasikan Kebutuhan Sandang dan Pangan ke Cianjur
Bantuan Permakanan Tangcity Care

“Donasi ini tidak hanya melibatkan karyawan dan tenant, namun juga seluruh pengunjung Tangcity Mall. Kotak donasi terbuka selalu tersedia di area Tangcity Mall lantai GF dan UG, sehingga siapa pun bisa turut menyumbang,”jelasnya.

Selain dari kotak sumbangan dana terbuka, management pun turut serta dalam menyumbang dalam bentuk beragam bahan kebutuhan pokok baik pangan maupun sandang.

Kehadiran Tangcity Care ini diharapkan dapat menjadi sarana penyalur bantuan langsung dari perusahaan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Pada Rabu, 23/11, tim Tangcity Care telah melaksanakan pengantaran donasi untuk korban Cianjur yakni sebanyak 13 karung beras 10kg, 7 box mie instant, 10 dus pop mie, 5 box pendamping berisi teh, kopi, susu hingga perlengkapan bayi seperti popok dan bubur balita, dan 5 box pakaian bekas layak pakai, yang disampaikan langsung pada 2 posko pengungsian Kampung Barukupa, Desa Cipanas dan Desa Cibereum, Kabupaten Cianjur tersebut.