Beranda News

Musim Penghujan, Dispora Kota Tangerang Bentuk Gugus Tugas Pemuda Tanggap Bencana 2020

Musim Penghujan, Dispora Kota Tangerang Bentuk Gugus Tugas Pemuda Tanggap Bencana 2020
Dispora Kota Tangerang Bentuk Gugus Tugas Pemuda Tanggap Bencana Tahun 2020. Foto Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com — Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) melakukan pelatihan dan pembekalan Tanggap Bencana melalui Gugus Tugas Pemuda Tahun 2020.

Seperti diketahui sebagian besar bencana yang terjadi di Kota Tangerang ini adalah banjir dan saat ini merupakan musim penghujan. maka, pelatihan dan pembekalan ini lebih terkonsentrasi pada bagaimana melakukan evakuasi penyelamatan saat terjadi musibah banjir.

Engkos Zarkasyh, Kadispora Kota Tangerang menjelaskan dibentuknya gugus tugas pemuda ini merupakan salah satu upaya Pemkot Tangerang untuk mempersiapkan pemuda yang tanggap terhadap bencana.

“Dengan adanya pelatihan ini diharapkan masing-masing anggota memiliki kekuatan yang sama dalam penanggulangan bencana di setiap wilayah masing-masing,” ungkapnya. Rabu, (11/11/2020) saat di temui Pelitabanten.com di lokasi pelatihan dan pembekalan di Banksasuci, Cibodas, Kota Tangerang yang dimulai dari tanggal 7-14 November 2020 kemarin.

Baca Juga:  25.000 Liter Cat Percantik Kampung Rumah Kita di Tanah Tinggi

Engkos juga menyampaikan, 130 anggota yang berasal dari 13 kecamatan di kota Tangerang ini, pasca mendapat pelatihan dan pembekalan dapat memiliki kemampuan untuk menyelamatkan diri sendiri, kemudian baru menyelamatkan orang lain saat terjadi bencana di wilayah.

“Tim pelatih yang berasal dari TNI Pangkalan Angkatan Laut Banten dan Basarnas ini nantinya akan memberikan pelatihan dan pembinaan terhadap pemuda yang berasal dari organisasi kepemudaan KNPI dan Pramuka, bagaimana tanggap terhadap bencana,” katanya.

Sementara, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dalam sambutannya pada, Senin (9/11/2020) mengatakan pelatihan dan pembekalan Gugus Tugas pemuda diharapkan tidak hanya menjadi objek namun, subjek dalam membantu pemerintah.

“Pemuda memiliki peran penting sebagai generasi penerus bangsa yang harus mampu menjadi pemuda masa depan yang berdaya saing dan mampu bekerja sama membangun Kota Tangerang,” ujar Arief.

Baca Juga:  Progran PTSL Dikeluhkan Warga Kunciran

Arief juga menyebut bahwa Kota Tangerang menjadi salah satu wilayah yang memiliki potensi bencana. Untuk itu, peran pemuda diharapkan yang semangat dan tanggap pada bencana alam dan non alam seperti Covid-19 (Corona Virus Disease 2019) saat ini.

“Covid-19 masih berada di sekitar kita, apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan. Untuk itu, kita sama-sama saling peduli dan mengingatkan agar tetap menjaga lingkungan dan kesehatan,” ungkapnya.

Kemudian Wali Kota mengimbau kepada para peserta pelatihan agar tetap menerapkan protokol kesehatan saat mengikuti kegiatan pelatihan dan pembekalan yang berlangsung selama tujuh hari tersebut.

“Jangan sampai diabaikan kita harus tetap waspada. Terus disiplin menggunakan masker, tetap jaga jaraknya dan selalu mencuci tangan selama pelatihan berlangsungnya,” tukasnya.

Untuk diketahui, Pembentukan Gugus Tugas Pemuda pada pelaksanaan pelatihan dan pembekalan di ikuti oleh 130 Peserta yang berasal dari 13 Kecamatan di Kota Tangerang dan dibagi menjadi 4 angkatan yaitu angkatan I sebanyak 35 peserta, angkatan II 35 peserta, angkatan III 30 peserta dan angkatan IV 30 peserta. (Adv)