Beranda News

Pengurus PBVSI Kota Tangerang Resmi Dilantik

Pengurus PBVSI Kota Tangerang Resmi Dilantik
Pengurus PBVSI Kota Tangerang Peiode 2019-2023. Foto Ahmad Syihabudin Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com — Pengurus Persatuan Bola Volly Seluruh Indonesia () Kota Tangerang yang diketuai oleh Ngadino, resmi dilantik.

Prosesi pelantikan pengurus cabang olahraga ini untuk masa bakti 2019-2023 dengan tema “Pengkot PBVSI Kota Tangerang dan Club – Club Bersenergi Menuju Sukses Prestasi dan Sukses Penyelenggaraan PORPROV VI Tahun 2022”, berlangsung di Hotel Pakons, Jalan Daan Mogot. Senin, (19/8/2019).

Acara tersebut di hadiri Tangerang , Ketua PBVSI Provinsi Teten Hertiaman, Ketua KONI Kota Tangerang Hadi Rusman serta Sekdispora Kota Tangerang Maryono.

Dalam sambutannya, Sachrudin meminta pengurus PBVSI yang baru dapat mempertahankan serta meningkatkan prestasi olahraga Kota Tangerang.

“Kita dapat emas di Porprov, ini prestasi yang sangat baik. Oleh karenanya, saya berharap pada ketua dan jajaran pengurus yang baru paling tidak harus mempertahankan. Bahkan meningkat tidak hanya di event Porprov saja, tapi di event , Kota Tangerang bisa berkiprah olahraganya melalui PBVSI,” kata Sachrudin.

Baca Juga:  Keren! Camat Sepatan Gotong Royong: Menumbuhkan Kembali Rasa Cinta Pada Lingkungan

Lebih jauh, Pemerintah Kota Tangerang melalui KONI terus melakukan pembinaan dan pelatihan terhadap atlet khususnya volly agar regenerasi dan prestasinya terus berjalan.

“Kota Tangerang ini untuk atlet volinya sangat bagus, jadi perlu digali terus bibit-bibitnya mulai dari tingkat sekolah, kecamatan hingga tingkat kota,” terangnya.

Selaku Ketua PBVSI Kota Tangerang, Ngadino, menyatakan kesiapannya untuk memajukan olahraga volly di Kota Tangerang. Di periode sekarang ini, Pengurus akan menyusun program dan langkah strategis jangka pendek dan jangka panjang. Terutama pembinaan atlet-etlet untuk menjadikan Kota Tangerang sebagai juara di bidang olahraga.

Pengurus PBVSI Kota Tangerang Resmi Dilantik
Ketua PBVSI Kota Tangerang, Ngadino, Saat Memberikan Keterangan Pers. Ahmad Syihabudin Pelitabanten.com

“Di Porprov ke- V lalu, Kota Tangerang mendapat satu emas voli putri dan perunggu voli putra. Ini akan terus kami tingkatkan lagi,” kata Ngadino.

Setelah terbentuk pengcab PBVSI Kota Tangerang yang baru, Ngadino telah merencanakan melakukan pembinaan terhadap atlet-atlet PBVSI Kota Tangerang secara strategis. Pengcab PBVSI Kota Tangerang cabang olahraga Volly ini akan dijadikan sebagai barometer prestasi pada Porprov Banten nanti yang akan digelar di Kota Tangerang sebagai tuan .

Baca Juga:  Wali Kota Lantik 648 PPPK Guru Tangsel 

“Untuk mengejar nanti pada Porprov nanti, kita butuh dukungan dari semua pihak, khususnya dari KONI dan pihak ,” Katanya.

Lebih dalam Ngadino menuturkan, Pengurus baru ini akan terus berkoordinasi dengan Pengcab PBVSI Kota Tangerang untuk sama-sama menyusun program pembinaan agar berhasil meraih prestasi.

“Tak hanya pengarahan, kedepan mudah-mudahan didukung juga dengan dana pembinaannya untuk kegiatan,”ucapnya.

Selain pembinaan atlet, PBVSI Kota Tangerang juga akan menggelar event turnamen volly, untuk menarik cabang olahraga ini di masyarakat. Event Terdekat kata Ngadino, Kota Tangerang ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaran pertandingan volly divisi utama.

“Insya Allah Oktober pelaksanaannya. Ini moment kebangkitan olahraga volly di Kota Tangerang karena dipercaya mengadakan event besar sekala nasional,” ujar Ngadiono.

Ia berharap dukungan dari Pemerintah Kota Tangerang, instansi terkait dan swasta untuk bersama-sama memajukan olahraga volly. Sehingga kedepannya ada sinerigitas yang dibangun.

Baca Juga:  Waspadai! 20 Ribu Warga Kota Tangerang Alami Obesitas, Didominasi Usia 20-50 Tahun

Sementara Ketua Koni Kota Tangerang Hadi Rusman menuturkan, Kota Tangerang memiliki potensi bibit unggul dibidang olahraga khususnya cabang olahraga Volly, tinggal bagaimana melakukan pembinaan secara berjenjang. Untuk mewujudkan potensi tersebut pengcab PBVSI Kota Tangerang dapat melakukan pembinaan secara rutin dan maksimal agar meraih prestasi dalam menghadapi Porprov yang akan digelar di Kota Tangerang sebagai tuan rumahnya nanti.

Selain itu, kata Hadi, Pengcab harus mengambil langkah untuk menggali pemain-pemain potensial, demi meningkatkan kualitas atlet volly Kota Tangerang dan menyusun rencana pembinaan terhadap atlet-atlet PBVSI Kota Tangerang.

“Pengcab tinggal serius melakukan pembinaan terhadap atlet-atlet yang ada, selain itu melakukan perekrutan kembali agar mendapat bibit-bibit atlet yang memiliki potensi,”paparnya.