Kabupaten Tangerang, Pelitabanten.com – Dalam rangka memperingati HUT RI ke-76 Anggota DPRD Kabupaten Tangerang H Ahyani menggelar vaksinasi massal di Kampung Pasirrandu, Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.
Kegiatan vaksinasi tersebut digelar di Deja Voe Kafe, RW 03. “Ini bagian dari memfasilitasi masyarakat untuk bisa mendapatkan vaksin covid-19. Acara ini kami beri nama vaksin merdeka. Karena bagian dari menyambut HUT RI ke-76,” ujar Ahyani, Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Tangerang, Minggu (15/8/2021).
Terang Ahyani, vaksinasi massal tersebut juga bagian dari cara membantu pemerintah daerah untuk mempercepat vaksinasi. “Semakin banyak yang sudah divaksin. Maka akan semakin cepat wabah covid-19 ini berakhir. Karena vaksin bagian dari upaya dan ikhtiar untuk meningkatkan antibodi dan kekebalan kelompok atau herd immunity,” ucapnya.
Ahyani juga menghimbau agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dalam melakukan aktivitasnya. “Jangan juga mentang-mentang sudah divaksin malah mengabaikan prokes,” imbuh politisi PPP ini.
Sementara, dr Bulan Tobing dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mengatakan, sebanyak 348 warga di RW 03, Desa Kadu, Kabupaten Tangerang divaksin dosis pertama.
“Ini sebenarnya bukan vaksinasi massal. Pak Dewan Ahyani lebih memfasilitasi warga setempat agar mau divaksin. Dan kami sangat apresiasi atas dukungan dan supportnya demi percepatan vaksinasi di Kabupaten Tangerang,” katanya.
Dalam melaksanakan kegiatan vaksinasi tersebut dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.