TANGERANG, Pelitabanten.com – Untuk memastikan kesiapan personil yang akan ditugaskan dalam program TMMD ke-102, Kasdim 0510/Trs Mayor Arh Agung Pujiantoro memimpin langsung apel pengecekan dan kesiapan TMMD ke-102 Kodim 0510/Trs. Apel dilakukan di lokasi TMMD Desa Bojong Loa Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, Senin (09/07/2018).
Kasdim 0510/Trs Mayor Arh Agung Pujiantoro menyampaikan, apel tersebut dalam rangka persiapan pembukaan TMMD ke-102 yang akan digelar besok, Selasa (10/7/2018).
“TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-102 Kodim 0510/Trs dengan sasaran membangun jalan Desa Bojong Loa sepanjang 975 meter dan lebar 4 meter. Dalam pembukaan TMMD ke-102 nanti akan di adakan baksos, pembagian sembako, pengobatan gratis dan kegiatan sosial lainya,” jelasnya.
Kegiatan TMMD yang dilakukan TNI AD untuk membantu Pemda Kabupaten Tangerang dalam mempercepat pembangunan di daerah khususnya di pedesaan. Selain itu TMMD ke-102 bekerja sama dengan mahasiswa untuk membangun generasi yang milenial melalui TMMD non fisik berupa penyuluhan terhadap para pemuda dan masyarakat yang di wilayah Koramil jajaran Kodim 0510/Trs. (ajis)