KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com – Kejuaraan Taekwondo Makzom Cup yang kedua usai dilaksanakan di Kota Tangerang dengan tingkatan Pra-Kadet, Kadet, Junior, dan Senior dengan 13 Kategori, Sabtu (22/2).
Makzom Cup yang tahun sebelumnya diadakan di DKI Jakarta, tahun ini Kota Tangerang menjadi pilihan lokasi mewakili provinsi Banten. Dan rencana tahun selanjutnya akan diadakan di Kota Bandung sebagai kota pilihan di Jawa Barat.
Eka Sari selaku Ketua Panitia Makzom Cup 2020 menjelaskan antusias ratusan peserta yang mengikuti kejuaraan Taekwondo Makzom Cup tidak hanya dari Tangerang dan Jakarta bahkan dari Jawa Tengah pun hadir mengikuti kejuaraan tersebut.
“Antusiasme peserta luar biasa, tidak hanya dari Tangerang dan Jakarta ada 4 provinsi yang mengikuti kejuaraan ini, Provinsi DKI Jakarta, Provinsi Banten khususnya, provinsi Jawa barat, bahkan dari Jawa juga ada (Jawa Tengah -red),” jelasnya.
Dari banyak pertandingan yang digelar dalam Makzom Cup 2020, klub Tae Kwon Do PP-Nine berhasil meraih juara umum over all pertama dan klub kedua Teins dan ketiga Prabu. Klub Tae Kwon Do asal Tangerang ini berhasil meraih 7 medali dari 13 kategori yang diadakan.
Sang Pelatih, Stanis Laus menjelaskan persiapan untuk mengikuti kejuaraan makzom cup tidak terlalu rumit, hanya dengan latihan keras dan rutin dalam klubnya dalam satu bulan siswa didiknya melakukan 4 kali pertandingan.
“Persiapan dalam mengikuti kejuaraan ini kita latihan keras dan yang pasti doa dari orangtua sebelum pertandingan, di PP-Nine sendiri dalam satu bulan atlet memang diwajibkan bertanding 4 kali,” jelas Stanis saat diwawancarai pelitabanten.com.
Para atlet meraih medali dari klub PP-Nine diantaranya, Syarla meraih Emas di Kategori under 44 fly putri, Petrus meraih emas under 45 Fin Putra, Arya Danu meraih Emas di kategori under 68 Feader Putra. Dan keempat atlet lainnya Dafi, Anggada, B. Angki, serta Aryani Kiki.
“Dua atlet dari PP-Nine, Petrus dan Arya beberapa waktu lalu mengikuti Try out (ujicoba -red) dengan Korea Selatan dipanggil mewakili Banten, bulan depan rencananya akan mengikuti seleksi untuk kejuaraan dunia, dari seleksi tersebut tinggal menunggu dari PBnya (pengurus besar taekwondo Indonesia -red), Lolos tidak mengikuti kejuaraan Tae Kwon Do tingkat dunia bulan September nanti, kalau tidak salah akan dilaksanakan di Bulgaria,” ungkapnya.