Beranda News

Raih Juara Umum MTQ XX, Camat Ciledug: Ini Kerja Keras Semua

Raih Juara Umum MTQ XX, Camat Ciledug: Ini Kerja Keras Semua
Kecamatan Ciledug Raih Juara Umum MTQ ke-XX Tingkat Kota Tangerang. Foto Ahmad Syihabudin Pelitabanten.com

, — Raih juara umum pada MTQ XX tingkat Kota , Kecamatan Ciledug Arak Piala dari Lokasi Pondokan Kafilah Menuju Kantor Kecamatan.

Kemenangan kafilah ciledug dengan nilai 141 menyingkirkan juara tahun lalu menjadi juara ke 3 pada penyelenggaraan MTQ ke XX yang berlangsung di Komplek Buana Gardenia Kecamatan Pinang.

H. Sarifudin, saat ditemui wartawan usai menerima piala bergilir yang diserahkan secara langsung oleh Wakil H. Sachrudin, mengungkapkan rasa syukurnya karna dari 63 kafilah yang di utus Kecamatan ciledug berhasil meraih juara umam.

Camat Ciledug H. Sarifudin. Pelitabanten.com

Atas penghargaan tersebut, Camat Ciledug mengaku bahwa hasil yang diperoleh pihaknya karna hasil dari kerja keras dan kerjasama yang baik dari semua sektor.

Alhamdulillah, jika di tanya senang, kami senang dan bahagia karna kerja keras semua lapisan mulai dari ciledug, pegawai kecamatan membuahkan hasil,”ungkapnya.

Sebelum penyenggaraan MTQ tahun ini, kecamatan Ciledug terus melakukan pembinaan dan pelatihan pada para kafilah untuk bersaing melawan semua peserta dari 12 kecamatan lain se Kota Tangerang. Menciptakan generasi yang beraklakul karimah di Ciledug adalah salah satu keinginan orang nomer satu di Kecamatan tersebut.

“Ada 63 peserta (Kafilah) yang diterjunkan, dari 63 cabang yang diperebutkan, dengan perolehan nilai 141 Kecamatan Ciledug menjadi juara umum,”jelasnya.

Digadang bakal menjadi wakil Kota Tangerang pada level , Sarifudin berharap peserta dapat mempersembahkan yang terbaik bagi pada umumnya.

“Pada jenis perlombaan apapun semua pasti menginginkan menjadi yang terbaik,”tandasnya.(Adv)