Beranda News

Reses Ke Dua, Rispanel Arya Sampaikan Dua Hal Ini Kepada Warga Binong

Reses Ke Dua, Rispanel Arya Sampaikan Dua Hal Ini Kepada Warga Binong
Anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya menggelar reses masa kedua tahun 2021. (Dok Ist)

, Pelitabanten.com – Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya menggelar masa kedua tahun 2021. itu mengadakan silaturahmi dengan warga RW 08, Kelurahan Binong di Saung Oranye, Curug, Kabupaten Tangerang, Kamis (2/9/2021).

.Dalam reses tersebut, selain menyerap aspirasi warga, Rispanel menyampaikan dua hal penting kepada warga Binong dan sekitarnya.

Pertama, Rispanel mengajak warga untuk mensukseskan vaksinasi. Ia mengingatkan pentingnya vaksinasi untuk terciptanya herd imunity atau kekebalan kelompok.

“Mengikuti vaksin adalah sebagai salah satu usaha untuk menjaga kesehatan diri, disamping selalu mengikuti kesehatan,” ungkapnya.

Kedua, Rispanel mengajak warga Binong untuk menjaga lingkungan sekitarnya. Menurutnya menjaga lingkungan juga menjadi salah satu melestarikan pembangunan agar selalu rapi.

itu juga menyampaikan beberapa aspirasi masyarakat RW 08 pada reses sebelumnya yang sudah terealisasi. Rispanel mengadakan di beberapa titik pada RW 08, seperti Posyandu, Posbindu, Pos RT, Pos RW.

Baca Juga:  PKS Kabupaten Tangerang Galang Kesadaran Demokrasi melalui Audiensi bersama KPU dan Bawaslu

“Syaratnya adalah setiap desa harus mempunyai lahan (fasilitas umum),” katanya.

Selain itu Rispanel Arya juga merealisasikan Taman Oranye, yang berlokasi di sekitar RT 04, RW 08 sebagai Taman Warga.

Dalam kesempatan itu pula, beberapa aspirasi disampaikan warga kepada Rispanel. Seperti gedung serbaguna untuk warga, perbaikan pagar posyandu dan beberapa aspirasi pembangunan infrastruktur lainnya di RW 08 tersebut.

“Beberapa pembangunan yang sedang berjalan, seperti pembangunan posbindu, pembangunan ruang terbuka hijau (taman), dan renovasi balai RW. Kedepan untuk warga RW 08 ada rencana lanjutan Betonisasi jalan utama RW 08,” ungkap Puji, salah satu warga yang menyampaikan aspirasinya kepada Rispanel.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Biro Hubungan Kelembagaan Perempuan DPD PKS Kabupaten Tangerang, Nurjanah Nawawi. Ia mengajak warga yang sebagian besar kaum untuk menjadi aktifis kebaikan di lingkungan sekitarnya.

Baca Juga:  Turut Berduka Cita, PKS Kehilangan Ulama Kharismatik Asal Tangerang

Ia juga mengajak warga RW 08 untuk tak ragu ikut berjuang dan bergabung dengan PKS.

“Peran wanita sebagai aktifis lingkungan yang selalu bergerak untuk menjadi lebih baik dan bermanfaat untuk ummat. Salah satunya adalah ikut bergabung dalam kegiatan Partai Keadilan Sejahtera (PKS),” paparnya.

Beberapa tokoh perempuan PKS lainnya juga tampak hadir dalam kegiatan reses itu. Seperti Ketua SPKK PKS Curug, Dwi Farianna dan Ketua Salimah Curug, Sariswati. (Dwi Farianna)

Source: