Beranda News

Semangat Gotong Royong, Aleg PKS Ikut Kerja Bakti

Semangat Gotong Royong, Aleg PKS Ikut Kerja Bakti
Anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Hidayatullah ikut kerja bakti bersama warga RW 24 Bencongan, Kelapa Dua. (Pelitabanten.com/Dok Ist)
Pelitabanten.com – Anggota Legislatif (Aleg) DPRD Kabupaten Tangerang dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Hidayatullah menyempatkan diri turun ke mengikuti kegiatan kerja bakti di lingkungan RW 24, Bencongan, . Minggu (14/2/2021).
Menurut Hidayatullah, kegiatan kerja bakti merupakan hal perlu digalakkan di masyarakat. Untuk menumbuhkan kembali semangat gotong royong yang menjadi karakter bangsa . Kerja bakti membersihkan lingkungan adalah budaya gotong royong yang jadi bagian dari warisan nenek moyang yang harus terus dipertahankan.
“Ini adalah bagian dari berkhidmat saya kepada masyarakat dan warga. Sangat manfaatnya, diantaranya meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong. Menyapa dan berdiskusi dengan masyarakat sekaligus meyerap aspirasi,” kata Hidayatullah
Kerja bakti ini, lanjutnya, menjadi upaya dalam menjaga kebersihan, kesehatan, dan keindahan lingkungan. Hal itu memang menjadi tanggung jawab bersama seluruh unsur masyarakat.
“Kita bersama-sama menjaga kebersihan, kesehatan dan keindahan lingkungan kita,” ujar Hidayatullah yang memiliki pengalaman di dunia Keselamatan dan Kesehatan Lingkungan.
Hidayatullah merasa dengan kegiatan kerja bakti ia bisa melihat langsung kondisi lingkungan yang jadi konstituennya. Hal-hal yang menjadi permasalahan masyarakat dan keluhan dapat diserap langsung olehnya.
“Balai RW roboh tinggal pondasi, meja posyandu lapuk, selokan dangkal, hingga tour bersama pengurus. Ini pekerjaan sekaligus yang sudah dijalani selama 21 tahun di industri. Hanya beralih habitat saja. Patroli, temukanĀ abnormality, take planning and action, warga pun happy. Alhamdulillah,” pungkasnya.
Baca Juga:  Ingatkan Pilkada Pada Remaja, KPU Cilegon Undang Penyanyi Charly Van Houten