Beranda News

Tangsel Sejiwa Fest Resmi dibuka Wali Kota

Tangsel Sejiwa Fest Resmi dibuka Wali Kota
Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie resmi membuka Festival Tangsel Sejiwa di Bintaro Xchange. (Dok Ist)

TANGERANG SELATAN. Pelitabanten.com  – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie membuka Festival Tangsel Sejiwa yang berlangsung di Bintaro Xchange, Bintaro, Jumat (19/11/2021).

Pelaksanaan Tangsel Sejiwa Fest ini berlangsung hingga Minggu (21/11).

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, mengungkapkan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari HUT Kota Tangsel ke-13 dan diikuti industri kreatif yang ada di Tangsel.

”Bazar kecil ini diharapkan bisa membantu pemerintah yang saat ini sedang berupaya untuk memaksimalkan perbaikan ekonomi untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang ideal,” ujar Benyamin saat pembukaan Festival Tangsel Sejiwa.

Dalam pelaksanaannya, terdapat 20 tenant yang berasal dari industri Kreatif Kota Tangsel yang memproduksi berbagai macam barang berkualitas.

Benyamin menambahkan bahwa dia memberikan apresiasi yang sangat besar kepada masyarakat Kota Tangsel yang sudah saling membahu membantu pemerintah dalam proses penanganan Covid-19.

Baca Juga:  63 ASN Kota Tangerang Dilantik, Pejabat Tinggi Pratama, Administrator dan Dewan Pengawas

Namun, Benyamin mengingatkan bahwa hal ini tidak membuat masyarakat lengah. Karena penerapan Protokol Kesehatan tetap harus dilakukan. Sebab, sampai saat ini belum ada yang bisa memprediksi gelombang Covid-19 yang akan terjadi di masa yang akan datang.

Benyamin juga memberikan apresiasi kepada Bintaro Xchange yang sudah menyiapkan lokasi untuk keberlangsungan acara ini. Benyamin menilai, bahwa Bintaro Xchange memiliki lokasi yang luas yang bisa diakses banyak masyarakat dalam satu waktu.

Selain itu, dalam acara yang sama, Benyamin menyampaikan makna dari tema yang diusung yaitu Sejiwa. Menurutnya Sejiwa mengandung makna mahluk hidup yang terhubung, karena satu jiwa dan saling sejajar.

”Merupakan nyawa akur. Menunjukkan akur. Bermakna kesatuan. Sejiwa ini memiliki arti yang beragam dan dinamis,” ujar Benyamin.

Diketahui saat ini dalam proses penanganan Covid-19, Benyamin menyampaikan jika kasus setiap harinya melandai. Vaksinasi sudah mencapai 84 persen sementara tingkat kesembuhan 89 persen. Kemudian angka kematian enam minggu terakhir sudah nihil.

Baca Juga:  1.300 Anak Yatim Terima Bantuan dari Pemkot Tangerang

Dalam kegiatan Tangsel Sejiwa Fest ini akan ada bazar dan pelayanan masyarakat terkait perizinan, administrasi kependudukan, pembayaran pajak PBB dan BPHTB serta pajak lainnya. Serta akan ada musik, batik dan craft, food truck dan lainnya.