KABUPATEN TANGERANG, Pelitabanten.com — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja Kabupten Tangerang Resmikan Gedung ruang rawat inap baru.
Peresmian dilakukan secara langsung oleh Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Pada Senin (23/12/2019) Pagi.
Diketahui sebelumnya RSUD Balaraja yang berlokasi di Jalan Rumah Sakit No.88, Tobat, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten ini memiliki sebanyak 220 ruang rawat inap, dengan penambahan sebanyak 50 ruang rawat inap dan fasilitas penunjang lainnya, masyarakat dapat terlayani dengan baik.
Bupati menyebut, tidak hanya penambahan ruangan rawat inap, Gedung baru ini juga memiliki fasilitas ruang operasi, instalasi ICU dan NICU untuk bayi yang baru dilahirkan.
“Ruang rawat inap baru ini terdapat kelas 3, 2 dan VIP,” Ungkap Bupati kepada awak media.
Saat ini dengan memiliki fasilitas sebanyak 270 ruangan rawat inap, 8 ruang ICU, 6 ruangan NICU dan 8 ruang operasi, bisa menjadi barometer bagi RSUD lain milik pemerintah daerah Kabupaten Tangerang menjadi lebih sempurna.
“Mudah-mudahan ini bisa jadi barometer untuk pembangunan RSUD Pakuhaji, RSUD Kota Tangerang maupun penyempurnaan RSUD yang lainnya,”ujar Dia.
Zaki juga meminta kepada seluruh pegawai yang ada di RSUD Balaraja untuk lebih bisa memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
“Untuk perawat dan petugas yang lainnya, semoga RSUD Balaraja semakin sempurna dalam melayani masyarakat Kabupaten Tangerang,” pungkasnya.