Beranda News

Viral Penumpukan di Terminal 3, Ini Penjelasan Satgas Covid-19 Bandara Soetta

Viral Penumpukan di Terminal 3, Ini Penjelasan Satgas Covid-19 Bandara Soetta
Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Selasa (29/12). Foto Pelitabanten.com

TANGERANG, Pelitabanten.com — Penumpukan penumpang yang terjadi pada Senin (28/12/2020) malam Terminal 3 Bandara -Hatta viral di media sosial (medsos).

Diunggah oleh akun @arisrmd. yang menyebut dan mengunggah sebuah yang menampakan ratusan orang memadati sebuah ruangan yang ia sebut sebagai T3 (Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta).

Dalam unggahannya akun itu menyebut “Baru dapat dari rekan sejawat, beginilah kedatangan T3 kedatangan internasional malam ini. Entah mau jadi apa kita ini.” tulisnya.

Viral Penumpukan di Terminal 3, Ini Penjelasan Satgas Covid-19 Bandara Soetta
Screenshot Akun @arisrmd

Tidak berapa lama unggahan itu menjadi viral dengan mendapatkan 3.083 retweet dan 3.441 like.

Terkait itu, akhirnya Covid-19 Bandara Soekarno-Hatta angkat bicara perihal kepadatan penumpang pesawat yang sempat terjadi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta itu.

Kepala Satgas Covid-19 Bandara Soekarno-Hatta, Kolonel LA Siladan menjelaskan, penumpang pesawat baik itu WNI atau WNA yang sempat menumpuk di Terminal 3 lantaran menunggu untuk dibawa menuju tempat karantina.

Baca Juga:  Menristekdikti Siap Pimpin Khataman Alquran di Kampus Rakyat

Kata Dia, seperti yang diketahui, Surat Edaran (SE) Satgas Covid-19 No 4 Tahun 2020 mengatur tentang tes ulang RT-PCR bagi pelaku perjalanan dan diwajibkan menjalani karantina selama 5 hari bagi WNI di tempat akomodasi karantina khusus yang telah disediakan oleh .

Sedangkan, karantina bagi WNA di tempat akomodasi karantina dengan mandiri (hotel) yang telah mendapatkan sertifikasi penyelenggaraan akomodasi karantina COVID-19 oleh Kementerian Kesehatan.

“Nah, ini (WNA) banyak yang tidak tau (aturan yang berlaku). (Mereka) Pada ,” jelasnya kepada , Selasa (29/12/2020) sore.

Siladan menjelaskan, kebanyakan dari WNA yang protes sempat untuk dikarantina. Hingga hal tersebut yang membuat penumpukan yang terjadi di Terminal 3 Bandara Soetta.

“Tapi akhirnya, WNA sama WNI yang datang mau untuk diajak karantina,” jelasnya.

Sementara secara terpisah, Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Adi Ferdian kepada wartawana turut mengonfirmasi kepadatan penumpang pesawat yang kemarin malam berada di terminal ini.

Baca Juga:  PWI Undang Ketua DPRD Banten Untuk Hadiri Peringatan Hari Pers Nasional Ke-74

“Tadi malam ada beberapa yang langsung dalam waktu bersamaan. Sehingga, ada sekitar lebih dari 100 orang di sana (Terminal 3),” tuturnya.

Kapolres menyatakan, kepadatan penumpang yang sempat terjadi itu masih dapat dikontrol oleh pihak Polri dan TNI yang berjaga di Terminal 3 saat itu.

“Kemaren malam kami ada di sini. Sebenarnya itu tidak banyak. Tapi terlihat saja seperti menumpuk karena tempatnya kecil,” pungkasnya.