Beranda News

Warga Antusias ikut Vaksinasi di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang, Begini Kata Irvansyah

Warga sedang mengantri menunggu untuk mendapatkan Vaksinasi Covid-19.
Warga sedang mengantri menunggu untuk mendapatkan Vaksinasi Covid-19.

Kabupaten Tangerang, Pelitabanten.com – Dalam rangka menyambut HUT RI ke 76, Baguna (Badan Penanggulangan Bencana) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang menggelar kegiatan Vaksinasi yang bekerjasama dengan Dinkes Pemkab Tangerang dan Puskesmas Kutai.

Kegiatan diselenggarakan selama 4 hari, tanggal 6,7, 13 dan 14 Agustus 2021 dengan target peserta vaksin 2000 orang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dikantor DPC PDIP Perjuangan Kabupaten Tangerang. Kegiatannya pun dilakukan mulai jam 8.00 WIB pagi sampai jam 17.00 WIB sore.

“Kita wajib mendukung program pemerintah untuk penanggulangan pandemi covid 19, ini tanggung jawab kita semua oleh karenanya kami instruksikan kepada seluruh kader pdi perjuangan di kabupaten tangerang untuk mengedukasi masyarakat pentingnya vaksin dan menggerakkan masyarakat untuk ikut vaksin di kantor dpc pdi perjuangan, Cikokol Tangerang.”kata ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang H.Irvansyah, Minggu (7/8/2021).

Baca Juga:  50 DPRD Kota Tangerang Terpilih Pemilu 2019 Resmi Ditetapkan
Warga sedang menunggu antrian untuk mendapatkan Vaksinasi
Warga sedang menunggu antrian untuk mendapatkan Vaksinasi

Lanjut Irvansyah yang juga mantan Anggota DPR RI mengatakan bahwa kendala dilapangan masih banyak ditemui masyarakat yang enggan di vaksin dengan berbagai alasan. maka dari itu ia memberikan tugas kepada kader pdi perjuangan untuk memberikan informasi yang benar ke masyarakat dan menyakinkan masyarakat bahwa vaksin itu aman dan halal.

“Kami menghimbau kepada tokoh-tokoh masyarakat agar turut membantu memberi pemahaman pentingnya vaksin ke masyarakat.”jelasnya

“Saya yakin kalau seluruh stakeholder bergerak bersama-sama maka akan segera tercapai herd imunity dan kita bisa segera keluar dari pandemi covid.”tambahnya.

Warga sedang mengantri menunggu untuk mendapatkan Vaksinasi.
Warga sedang mengantri menunggu untuk mendapatkan Vaksinasi.

Sementara itu Kepala Baguna DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang Hendrik Setiawan mengatakan, sesuai perintah DPC dan DPP Partai kita akan terus bergerak membantu penanggulangan pandemi Covid-19 melalui Baguna yang melaksanakan berbagai kegiatan antara lain penyemprotan disinfektan di perumahan maupun kegiatan sosial lainnya.

Baca Juga:  Terkuak Motif Tersangka Membunuh Mahasiswi Dengan Closet

“Warga berkoordinasi dengan RT RW setempat lalu koordinasi ke kami. kami juga membuka dapur umum untuk membantu warga yang isoman dengan memberikan nasi kotak, sudah ribuan nasi kotak yang kita distribusi, dan program lainnya. kita juga melaksanakan program vaksinasi tahap pertama dan tahap kedua di kantor DPC PDI Perjuangan.”tuturnya.

Dalam melaksanakan kegiatan vaksinasi tersebut dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.