Beranda News

Kikis Kenakalan Remaja, Gerakan Pramuka KKM Kota Tangerang Gelar Perjusa

Kikis Kenakalan Remaja, Gerakan Pramuka KKM Kota Tangerang Gelar Perjusa
Libatkan 208 Siswa dan Siswi Gerakan Pramuka Kelompok Kerja Madrasah (KKM) Se Kota Tangerang Gelar Perkemahan Jum'at Sabtu. Foto Pelitabanten.com

KOTA TANGERANG, Pelitabanten.com – Kepala Kementerian Agama Kota Tangerang Drs. H. Syamsudin MM, membuka kegiatan Perkemahan Jum’at Sabtu (Perjusa) yang digelar oleh Gerakan Pramuka Kelompok Kerja Madrasah (KKM) se- Kota Tangerang. Jum’at (9/9/2022).

Berlangsung di lapangan MTS Negeri 3 Kelurahan Blendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Banten. selama 2 hari kedepan.

Perjusa tersebut diikuti sebanyak 208 pelajar Pramuka berasal dari 13 sekolah Madrasah Tsanawiyah (MTS) dan dari tiap sekolah mengirimkan sebanyak 16 peserta siswa dan siswi.

Syamsudin berharap dengan kegiatan Perjusa ini dapat memberikan pembelajaran dan motivasi bagi para siswa-siswi sekolah madrasah melalui sikap interaksi terhadap sesama pelajar.

“Tujuannya agar tercipta rasa persaudaraan sesama anak bangsa, Wabil Khusus sesama agama,” harapnya.

Menurutnya, dengan kegiatan positif Perkemahan Jum’at dan Sabtu diharapkan dapat mengikis adanya stigma negatif terkait maraknya kenakalan-kenakalan yang dilakukan oleh anak remaja khususnya pelajar sekolah tingkat pertama.

Baca Juga:  Tinjau Lokasi Banjir, Kapolresta Terjunkan Tim Siaga Bencana

“Melalui kegiatan yang sifatnya positif seperti ini tentunya kenakalan remaja dapat berkurang, sebab mereka diawasi oleh kakak-kakak pembinanya masing-masing,” ujar Syamsudin.

Diungkapkan salah satu pembina latih, Haris Mauludin kegiatan Perjusa ini mengusung tema “Eratkan Tali Persaudaraan” melibatkan MTS Negeri dan Swasta se- kota Tangerang. Kata Dia Kegiatan kepramukaan yang berlangsung saat ini baru pertama kali digelar pasca Pandemi Covid-19.

“Agenda kegiatan yang akan dilakukan saat perkemahan nanti diantaranya pentas seni, penjelajahan dan di akhir akan ada penilaian peserta putra dan putri tergiat,” katanya.