TANGERANG, Pelitabanten.com – Kejuaraan Nasional (kejurnas) Boli Voli junior antar klub kelompok umur 17 tahun akan dihelat selama sepekan, mulai tanggal 14-20 Desember 2017 di Kota Tangerang. Sedikitnya ada 13 Provinsi yang akan bertanding di laga kejurnas bola voli.
Ketua PBVSI Kota Tangerang Marsudi menjelaskan, Banten, khususnya Kota Tangerang, merasa bangga menjadi tuan rumah Kejurnas Bola Boli antar klub. Sebab dengan kejurnas diharapkan dapat memotivasi atlet-atlet remaja Banten untuk meraih prestasi.
“Kota Tangerang, tentu gembira menjadi tuan rumah kejurnas tahun ini. Mudah-mudahan akan berdampak pada prestasi Bola Voli di Banten maupun di Kota Tangerang,” kata Marsudi saat jumpa pers di Rumah makan Parigogo, Jalan, Veteran, Babakan, Kota Tangerang. Rabu (13/12/17)
Ketua pelaksana Kejurnas, Ngadino menerangkan, kejuaraan bola voli antar klub tahun 2017, diikuti 21 klub dari 13 Provinsi se Indonesia. Kejurnas akan memperebutkan piala PBVSI pusat serta uang pembinaan.
Kejurnas bola voli antar klub usia 17 tahun di Kota Tangerang, merupakan agenda resmi PBVSI pusat. Pelaksanaan akan diadakan di GOR Dimyati Tangerang.
“Diharapkan dari kejurnas ini akan melahirkan bibit-bibit bola voli yang berprestasi nasional dan internasinlonal,” harapnya.
Menurutny ada empat alasan mengapa Kota Tangerang, menggelar kejurnas kali ini. Yang pertama yakni menghidupkan kembali klub bola voli amatir, kedua mengenalkan Kota Tangerang mampu melaksanakan event tingkat nasional, sebagai uji prestasi kemampuan atlet voli U17 dan terakhir mengenalkan bola voli indoor sebagai olahraga yang menarik.
“Semoga lahir atlet yang berprestasi di tingkat Sea Games, Asian Games bahkan Olimpiade” tukasnya.
Ditambahkan Erlan pengurus PBVSI Banten yang mengatakan, akan ikut serta pula atlet-atlet berstandar nasional. Selain itu kejurnas akan dikawal wasit nasional.
“Saya rasa ini menjadi moment penting bagi Banten, untuk memajukan bola voli indoor,” pungkasnya.