Beranda Sport & Bola

Pemerintah Kabupaten Tangerang Targetkan Akhir 2017 Empat Stadion Mini Rampung

Pemerintah Kabupaten Tangerang Targetkan Akhir 2017 Empat Stadion Mini Rampung

TANGERANG, Pelitabanten.com – Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, menargetkan hingga 30 Desember 2017, sebanyak empat stadion mini rampung dikerjakan karena saat ini sedang menjalani tahapan 90 persen pekerjaan.

“Stadion mini itu berada di Kecamatan Pasar Kemis, Balaraja, Sepatan Timur dan Tigaraksa,” kata Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan Pemkab Tangerang Taufik Emil di Tangerang, Rabu (13/12/2017)

Taufik mengatakan setiap proyek pembangunan stadion tersebut menghabiskan dana sebesar Rp5 miliar. Demikian pula pada stadion mini memiliki dapat menampung sekitar 1.000 tempat duduk bagi penonton.

Namun stadion mini tersebut menggunakan dana APBD tahun jamak dan merupakan lanjutan proyek serupa yang digagas sejak tahun 2014. Stadion mini tersebut dibangun pada lahan sekitar 1,3 hektare hingga 1,5 hektare dilengkapi lahan parkir dan lapangan sepak bola.

Proyek stadion serupa juga sudah dibangun di antaranya di Kecamatan Kelapa Dua, Kosambi, Cikupa, Legok, Kronjo, Mauk, Sepatan dan Panongan. Upaya Pemkab Tangerang membangun stadion tersebut untuk meningkatkan prestasi para atlet lokal maupun minat warga setempat untuk dapat berolahraga.

Baca Juga:  HUT ke-30, Ratusan Atlet Sepatu Roda Berlaga Rebut Piala Wali Kota Tangerang

Hal itu, karena selama ini penduduk setempat kesulitan untuk berolahraga akibat keterbatasan sarana maupun prasarana yang ada. Demikian pula pengembangan olahraga di tiap kecamatan diharapkan dapat lebih baik karena memiliki sarana untuk berlatih.

Sementara itu, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan pengelola stadion mini itu diserahkan sepenuhnya kepada camat setempat. Bahkan pengelolaan stadion juga dengan memberdayakan warga sehingga mereka merasa memiliki serta turut merawat.